Bulan Bahasa Jadi Panggung Kreativitas Siswa dan Guru SMK Ma’arif 1 Wates

Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa, Duta Literasi Perpustakaan SMK Ma’arif 1 Wates menggelar serangkaian lomba literasi yang berlangsung pada 14–30 November 2025. Kegiatan ini menjadi wadah apresiasi sekaligus penguatan kecintaan terhadap bahasa dan sastra Indonesia bagi seluruh warga sekolah.

Bulan Bahasa sendiri diperingati setiap bulan Oktober sebagai bentuk penghormatan terhadap bahasa Indonesia sebagai jati diri bangsa. Melalui peringatan ini, SMK Ma’arif 1 Wates berkomitmen menumbuhkan budaya literasi, meningkatkan kemampuan berbahasa, serta memfasilitasi kreativitas siswa dan guru dalam bidang bahasa dan sastra.

Mengusung tema “Bahasa Menyatukan, Sastra Menginspirasi”, kegiatan Peringatan Bulan Bahasa ini dirancang tidak hanya sebagai ajang perlombaan, tetapi juga sebagai ruang ekspresi dan kolaborasi antarwarga sekolah. Sejalan dengan visi SMK Ma’arif 1 Wates untuk menghasilkan lulusan yang unggul, berkarakter, dan mampu bersaing di tingkat global, kegiatan ini diharapkan mampu membentuk generasi yang kritis, kreatif, dan literat.

Adapun tujuan dari Program Duta Literasi Perpustakaan antara lain meningkatkan kemampuan literasi siswa dan guru, menumbuhkan minat serta bakat di bidang bahasa dan sastra, mempererat hubungan antarwarga sekolah melalui kegiatan positif, serta mengembangkan kreativitas dalam menulis, membaca, dan berkarya.

Berbagai jenis lomba diselenggarakan dalam peringatan Bulan Bahasa ini, meliputi lomba baca puisi, cipta puisi, menulis cerpen, menulis resensi, vlog kegiatan literasi, serta menulis geguritan. Kegiatan ini melibatkan siswa dan guru sebagai peserta, sehingga tercipta iklim literasi yang inklusif dan kolaboratif.

Melalui rangkaian kegiatan tersebut, Duta Literasi SMK Ma’arif 1 Wates berharap semangat berliterasi tidak hanya tumbuh selama Bulan Bahasa, tetapi juga menjadi budaya yang terus hidup dan berkembang dalam keseharian warga sekolah. (Omi)

Loading

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *